top of page

Simak Apakah Maksud dari Limbah Gas dan Cara Untuk Mengelolanya



Banyak proses produksi atau pengerjaan yang bisa menghasilkan limbah, sehingga dengan begitu maka limbah yang dianggap tidak bernilai akan menumpuk dan akan membahayakan lingkungan para makhluk hidup, tidak terkecuali manusia. Ada banyak cara untuk tidak membuat limbah membahayakan para makhluk hidup, yang mana salah satunya yang paling umum adalah dengan mengelola para limbah yang ada.


Tentunya mengelola limbah itu membutuhkan teknik dan juga pengetahuan yang tepat dan juga benar, tetapi itu semua harus sesuai dengan asal dari limbah itu sendiri. Ya limbah memang bisa berasal dari berbagai asalnya, seperti satunya ada limbah yang berasal dari gas. Nah layaknya limbah lain, limbah gas ternyata masih bisa diolah menjadi sesuatu yang berguna, yang mana cara mengelolanya dan pengertiannya bisa Anda ketahui di artikel ini!


Apa Itu Limbah Gas?

Limbah gas merupakan limbah yang menggunakan media udara, yang mana pada umumnya, udara tersebut akan mengandung unsur kimia O2, N2, NO2, CO2, dan sebagainya. Kemudian, kualitas udara tersebut akan menurun jika terjadi pencemaran dari limbah gas yang melebihi kandungan udara alami, sehingga dengan begitu maka udara tersebut dapat menyebabkan gangguan terhadap kesehatan.


Perlu Anda ketahui, terdapat 2 jenis zat pencemar yang terdapat dalam limbah gas, yaitu partikel dan gas itu sendiri. Untuk partikel ia dapat berupa butiran halus, tetapi masih bisa dilihat secara kasat mata, misalnya seperti asap, debu, uap air, dan sebagainya. Kemudian untuk zat pencemar, ia bisa berupa gas yang hanya bisa dirasakan oleh indera penciuman. Bahkan, ada pula yang tak tercium, tetapi memiliki dampak yang berbahaya.


Jadi meskipun tak terlihat, limbah gas sebenarnya juga mengandung partikel padat dan cair. Nah dengan ukurannya yang sangat kecil dan ringan, maka partikel yang disebut materi partikulat ini dapat dibawa angin dengan mudah sehingga membuat jangkauan pencemaran jadi semakin luas. Jadi sama dengan limbah lain, limbah ini merupakan limbah yang sangat berbahaya bagi semua orang. Meskipun tak kasat mata atau tak berbau, limbah gas dapat menimbulkan beberapa dampak buruk.


Cara Mengelola Limbah Gas

Berikut adalah cara mengelola limbah gas, atau bisa juga disebut sebagai metode yang tepat dalam mengurangi limbah dengan jenis gas:


Melakukan Pengurangan Gas Buang

Nah kadar limbah gas di udara yang terlalu banyak, tentunya akan berdampak pada pencemaran yang akan sangat terasa. Namun, jika kadarnya masih bisa terkontrol, maka limbah gas tidak terlalu dapat menimbulkan bahaya bagi kesehatan. Oleh karena itu, maka diperlukan cara atau langkah dalam pengurangan gas buang.


Menerapkan Penggunaan Metode Fisik Kimia

Ini adalah suatu metode fisik dan kimia, yang mana ini berfungsi untuk memurnikan limbah gas sehingga akan menjadi lebih ramah lingkungan. Ada beberapa perubahan fase yang terjadi pada aktivitas ini, yaitu metode fase gas, metode fase cair, metode fase padat, dan metode pembakaran.


Mengendalikan Limbah Gas

Menangani limbah udara nyatanya juga berkaitan dengan pengendalian limbah gas. Jadi, langkah pertama yang perlu dilakukan adalah melakukan pengkajian atau identifikasi terhadap sumber limbah gas, kemudian mengenali pola penyebarannya serta dampaknya.


Jadi itulah apa yang dimaksud dengan limbah gas dan juga cara untuk mengelolanya. Sekian artikel dari kami, semoga jadi manfaat untuk Anda dan juga kepada yang lainnya. Mengelola limbah gas, nyatanya bisa juga dilakukan dengan pompa celup, yang mana pompa celup terbaik dan berkualitas untuk itu adalah pompa celup Tsurumi. Mengenai pompa celup Tsurumi, tentunya Anda bisa ketahui lebih lanjut di IndahJaya.com


Comentarios


bottom of page