top of page

Berikut Ini 7 Jenis Crane yang Umum Ditemui


Berikut Ini 7 Jenis Crane yang Umum Ditemui

Pernahkan Anda melihat sebuah alat yang mampu mengangkat benda dengan berat luar biasa, alat untuk mengangkat benda tersebut adalah crane. Alat berat ini dapat mengangkat, memindahkan suatu benda berat.

Barang yang biasanya diangkut benda ini adalah bahan-bahan kontruksi bangunan, barang industry, pergudangan, barang di pelabuhan hingga di bengkel. Alat berat ini juga biasa disebut sebagai katrol pengangkat.


Katrol pengangkat ini merupakan mesin dapat beroperasi dengan minyak atau hidrolik ataupun dengan sistem pneumatic atau udara. Secara umum memiliki tujuh jenis dengan fungsi dan bentuk disesuaikan dengan kapasitasnya dalam mengangkat beban.


Ketahui Beberapa dari Jenis Crane


Alat berat ini secara umum terdiri dari tujuh jenis yang beroperasi sesuai dengan kebutuhan dalam mangangkut barang. Ketujuh jenis ini memiliki fungsi yang berbeda dan digunakan untuk berbagai aktivitas.


Tower


Jenis crane ini digunakan dalam pekerjaan kontruksi bangunan. Anda mungkin pernah melihat sebuah bangunan tinggi yang disampingnya terdapat sebuah alat menjulang tinggi juga. Tinggi dari benda ini antara 70 hingga 80.


Dengan tinggi tersebut, mampu mengangkat beban yang memiliki berat hingga 20 ton. Dengan bentuk demikian pemasangannya bisa memakan waktu cukup lama karena banyak komponen yang terpisah.


Hoist


Jenis crane Hoist banyak digunakan pada bidang pergudangan atau perbengkelan. Hoist ini terpasang dibagian langit-langit bangunan dengan rel khusus. Rel khusus ini dijadikan sebagai jalur hoist untuk bergerak maju dan mundur.


Crawler


Jangkauan crawler tidak terlalu panjang dan banyak digunakan pada sebuah proyek bangunan. Seperti namanya, kendaraan terdiri dari roda crawler atau roda rantai yang memungkinkannya untuk menjangkau berbagai medan.


Meski terdiri dari rangkaian roda yang terbuat dari rantai dan mampu bergerak dalam penggunaanya. Namun, nyatanya crawler harus diangkut oleh angkutan lain pada saat dipindahkan ke lokasi pembangunan.


Hydraulic


Hydraulic crane terbatas digunakan hanya pada bidang perbengekelan dan pergudangan. Untuk jangkauannya hanya mampu berputar 180 derajat saja. Jenis ini pula memiliki susunan sederhana dan tidak bisa berpindah secara fleksibel.


Truck


Nama lainnya adalah mobil derek. Komponennya dipasang dalam sebuah kendaraan sejenis truk. Berbeda dengan jenis Hydraulic, alat tersebut dapat bergerak dengan fleksibel. Untuk perpindahannya tidak membutuhkan kendaraan lain seperti jenis crawler.

Perputarannya hingga 360 derajat, mampu memuat berbagai beban berat mulai dari produk dari beton dan lainnya. Ukuran beban yang mampu diangkut truk ini hingga bobot 3 ton jenis colt diesel. Berat 5 hingga 8 ton untuk jenis fuso.


Kereta Api


Sesuai dengan namanya, jenis crane ini digunakan sebagai angkutan bahan pada pembangunan jalur kereta api atau pada proses perbaikan. Kendaraan ini memiliki roda flense sehingga dapat berjalan pada jalur yang dilewati kereta api.


Terapung


Tidak hanya dapat digunakan dan dipasang di daratan atau langit-langit sebuah bangunan, tetapi ada jenis yang dapat dioperasikan di atas laut. Alat berat satu ini memiliki fungsi dalam proyek kontruksi pembangunan jembatan atau aktivitas pelabuhan.

Kemampuannya dan merupakan kelebihan lainnya adalah terletak pada kapasitasnya. Kapasitas yang dapat diangkut terbilang cukup besar lebih dari 9000 ton. Dengan kapasitas tersebut, alat ini bisa digunakan mengangkat kapal tenggelam atau angkutan muatan kapal.


Ketujuh jenis ini memiliki kapasitas dan fungsi yang berbeda-beda bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Penggunaan crane sangat membantu dalam pekerjaan angkat beban berat seperti di lokasi konstruksi dan lainnya.

Commentaires


bottom of page