top of page

Yuk Simak Harga PLN Pasang Baru dan Jasa yang Harus Dibayarkan



Anda yang sudah mempunyai rumah atau tempat tinggal, pastinya selain alat-alat rumah tangga yang sudah dipersiapkan, maka pastinya juga ada 1 hal yang perlu Anda lengkapi. Hal itu adalah mempersiapkan daya listrik dari PLN, dimana itu harus melakukan pemasangan terlebih dahulu oleh PLN pada tempat yang Anda inginkan. Namun selain kriteria dan syarat, pasang PLN baru juga memiliki harganya yang bervariasi.


Ada jasa pasti ada harga, begitu juga dengan pasang PLN baru yang ingin Anda pasang pada tempat yang Anda inginkan. Nah harga pasang PLN baru memiliki variasi harga, yang mana itu ada dipengaruhi oleh daya ataupun sebagainya. Untuk Anda pahami lagi mengenai harga pasang baru PLN dan juga jasa yang harus dibayarkan, maka Anda semua bisa simak artikel ini selengkapnya agar Anda bisa mempersiapkan yang dibutuhkan sebelum pasang PLN baru.


Inilah Harga PLN Pasang Baru dan Jasa yang Harus Dibayarkan

Harga atau biaya pasang listrik baru sebenarnya sudah termasuk dengan jasanya, tetapi jika Anda mau Anda bisa menambahkan tip pada para teknisi yang memasang PLN baru di tempat Anda. Nah lain daripada itu, pemasangan baru PLN juga harus menyiapkan beberapa hal, seperti adanya biaya penyambungan (BP), uang Jaminan langganan (UJL), biaya materai, lalu membeli token listrik perdana minimal Rp 5.000 untuk listrik prabayar. Nah untuk daftar harganya, Anda bisa simak di bawah ini berikut juga dengan simulasinya agar Anda semakin paham.


Harga Sambungan 1 fasa atau 3 fasa dengan Pembatasan Daya dan Pengukuran Tegangan Berdaya Rendah (Prabayar)

  • Biaya pasang baru PLN daya 450 VA: Rp 421.000

  • Biaya pasang baru PLN daya 900 VA: Rp 843.000

  • Biaya pasang baru PLN daya 1.300 VA: Rp 1.218.000

  • Biaya pasang baru PLN daya 2.200 VA: Rp 2.062.000


Harga Sambungan 1 fasa atau 3 fasa dengan Pembatasan Daya dan Pengukuran Tegangan Berdaya Rendah (Pascabayar)

  • Biaya pasang baru PLN daya 450 VA: Rp242,900

  • Biaya pasang baru PLN daya 900 VA: Rp1,390,900

  • Biaya pasang baru PLN daya 1,300 VA: Rp2,372,200

  • Biaya pasang baru PLN daya 2,200 VA: Rp3,941,000

Jadi itulah harga PLN pasang baru yang perlu Anda ketahui semuanya. Nah selain itu, ada juga yang perlu Anda ketahui, yaitu untuk sambungan 3 fasa atau tambah daya dengan pembatasan daya dan pengukuran Tegangan Menengah adalah Rp 631,00/VA. Kemudian untuk sambungan 3 fasa atau tambah daya dengan pembatasan daya dan pengukuran Tegangan Tinggi Rp 535,00/VA.


Simulasi Biaya Pasang Baru PLN (Prabayar) dengan Token Minimal Rp 5.000

  • Biaya pasang listrik baru daya 450 VA: Rp 215.000

  • Biaya pasang listrik baru daya 900 VA: Rp 848.000

  • Biaya pasang listrik baru daya 1.300 VA: Rp 1.223.000

  • Biaya pasang listrik baru daya 2.200 VA: Rp 2.067.000

  • Biaya pasang listrik baru daya 3.500 VA: Rp 3.396.000


Simulasi Biaya Pasang Baru PLN (Pascabayar) dengan Token Minimal Rp 5.000

  • Biaya pasang baru listrik daya 450 VA: Rp 242.900

  • Biaya pasang baru listrik daya 900 VA: Rp 1.390.900

  • Biaya pasang baru listrik daya 2.200 VA: Rp 2.372.200

  • Biaya pasang baru listrik daya 3.500 VA: Rp 3.941.000


Jadi itulah simulasi biaya pasang baru PLN dengan token minimal Rp 5.000. Nah perlu Anda catat juga, bahwa untuk khusus tarif S-1/TR s.d. 220 VA Rp 60.000,00/sambungan untuk penambahan daya dari golongan tarif S-1/TR (tanpa meter) menjadi 450 VA adalah bebas biaya untuk penyambungannya.


Sekian dari kami, semoga artikel ini bermanfaat untuk Anda dan juga kepada yang lainnya dalam memberikan informasi terkait pemasangan PLN baru. Nah jika PLN sedang mengalami kendala atau mati lampu, maka Anda bisa mengandalkan Genset untuk memperoleh daya listrik. Genset yang terbaik dan berkualitas dari rekomendasi kami adalah Genset Tenka yang ada di IndahJaya.com


Comments


bottom of page