
Jika biasanya konektor itu bersangkutan dengan alat elektronik, tetapi sebenarnya konektor juga bersangkutan dengan dunia alat teknik, yaitu contohnya seperti pada selang industri. Ya namanya juga konektor selang, pastinya konektor adalah suatu komponen yang berfungsi untuk menghubungkan selang pada sambungan aliran, baik itu untuk aliran masuk pada selang tersebut atau sebagainya.
Meski begitu, konektor juga memiliki banyak ragam dan jenisnya, yang mana itu semua tergantung dengan kebutuhan pada selang yang akan digunakan. Untuk lebih detail dan jelas mengenai konektor selang, melalui artikel ini kami akan jelaskan berbagai jenis konektor yang bisa digunakan pada selang industri. Maka dari itu bagi anda yang tidak tahu atau segera ingin tahu, maka anda semua bisa simak artikel ini selengkapnya!
Inilah Beragam Jenis Konektor Selang Industri yang Wajib Anda Ketahui
Ulir Male: Konektor selang yang berguna untuk meningkatkan produktivitas, keselamatan, dan penghematan energi, yaitu dengan cara mencegah berbagai masalah seperti aliran yang tidak memadai,kebocoran cairan, dan lepasnya sambungan antara selang dan konektor, serta untuk mempermudah proses pemasangan selang ke konektor.
Ulir Female: Berguna mencegah terputusnya sambungan selang dan bocornya cairan, hingga bisa mencegah masalah produksi dan memungkinkan produksi yang efektif dan stabil.
Ferrule: Konektor yang berguna mengurangi masalah kebocoran dan terputusnya sambungan pada peningkatan efisiensi produksi. Selain itu, juga memungkinkan anda untuk mengidentifikasi cairan berdasarkan warna konektornya, sehingga dapat membantu mencegah sambungan yang tidak tepat dan tercampurnya cairan yang berbeda-beda.
Adaptor Kamlok: Untuk mengurangi masalah kebocoran dan terputusnya sambungan meningkatkan efisiensi produksi. Dengan standarisasi kerja serta berkurangnya waktu pengerjaan saluran.
Plug: Untuk mencegah kontaminasi, dan dapat dipasang dan dilepas dengan mudah hanya dengan mengencangkan atau melonggarkan bagian lengan atau tuasnya.
One Touch: Merupakan sendi konektor yang mudah untuk alat-alat pneumatic. Tidak hanya itu, konektor ini juga mampu mencegah terjadinya pembengkokan di dekat konektor dan mencegah torsi selang.
Flensa: Konektor yang terdiri dari konektor (betina) dan adaptor (jantan) yang dapat dipasang dan dilepas dengan mudah hanya dengan mengencangkan atau melonggarkan bagian lengan atau tuasnya. Dengan tujuan untuk bisa disambungkan ke berbagai selang, perangkat, peralatan, dan material sistem selang.
Male: Dengan konektor ini, maka panjang selang dapat disesuaikan di lokasi kerja selama higienis. Sehingga dengan begitu, maka akan ada berkurangnya masalah kebocoran dan terputusnya sambungan meningkatkan efisiensi produksi.
Mur Segi Enam: Sama dengan Male, konektor ini dapat disesuaikan di lokasi kerja selama higienis. Sehingga bisa memberikan rasa aman pada beberapa unit selang termasuk pada selang industri.
Couper Kamlok: Merupakan konektor satu lengan, yang kegunaannya jelas adalah untuk konektor khusus pada selang, termasuk juga untuk selang industri. Selain itu, konektor ini bisa meningkatkan efisiensi produksi, ditambah lagi panjang selang yang dapat disesuaikan di lokasi kerja selama higienis.
Dan itulah beberapa konektor yang bisa digunakan pada selang industri. Dan bagi anda yang memang tertarik dengan beberapa konektor diatas, maka anda bisa ketahui lebih lanjut di IndahJaya.com. Tidak hanya konektor, selang-selang berkualitas juga ada, seperti salah satunya yang terbaik adalah selang Toyox.
Jadi sekian sudah artikel kami di kesempatan kali ini, yang mana membahas macam-macam konektor pada selang industri. Semoga anda paham dan mengerti, terutama bisa menambah wawasan anda dalam pengertian konektor pada selang industri. Sebelum anda tutup artikel kami ini, maka kami sarankan anda share terlebih dahulu artikel ini, hal itu agar yang lain juga dapat manfaat dari artikel kami ini.
Comments