
Keberadaan genset 5000 watt sangat cocok digunakan untuk keperluan rumah tangga. Dikarenakan kapasitas tersebut cukup menunjang kebutuhan daya listrik sebuah rumah pada umumnya.
Atau bisa digunakan untuk sekadar perusahaan rumah toko dengan banyak perangkat elektronik di dalamnya. Tetapi tidak dapat dipakai untuk bisnis perusahaan bisnis besar, karena tentunya membutuhkan daya listrik lebih.
Ketika menggunakan daya lebih dari kapasitas tersebut, maka mesin akan mudah mengalami gangguan atau kendala. Namun kendala itu tidak selalu dikarenakan menggunakan daya listrik berlebih, berikut penjelasannya.
Beberapa Kendala Umum Genset 5000 Watt
Sebagai barang vital yang umumnya digunakan oleh banyak orang, genset ini ternyata juga sering mengalami beberapa permasalahan. Jika tidak digunakan hati – hati, Anda akan menjumpai kendala umum sebagai berikut.
Sulit dinyalakan
Jika masih menggunakan mesin starter manual, kendala pertama genset 5000 watt akan sering dijumpai. Walau harganya terjangkau, namun terkadang bagian akinya masih sering bermasalah dibanding yang menggunakan mesin starter auto.
Tiba – tiba mati
Kendala kedua biasanya terjadi karena ada air di tangki bahan bakarnya. Dapat ditangani dengan mengambil air pada tangki tersebut. Juga memastikan tidak ada air di saluran bahan bakarnya.
Daya mesin berkurang
Spesifikasi genset 5000 watt bisa saja tiba – tiba berkurang. Biasanya berasal dari bagian pompanya. Anda cukup mengatur kembali settingannya. Namun jika tidak berhasil, terpaksa ganti dengan pompa plunger baru.
Beban tidak seimbang
Kendala selanjutnya dapat menimbulkan arus negatif yang berbahaya pada genset. Jika terjadi hal seperti ini, lebih baik genset diamankan dahulu di tempat lapang agar tidak menimbulkan kerusakan.
Kelebihan arus listrik
Jika kelebihan arus listrik, dapat membahayakan bangunan yang dialirinya. Biasanya hubungan karena beban berlebih yang kemudian membuat set generator bekerja lebih keras dari biasanya.
Kelebihan gangguan tegangan
Kendala berikutnya disebabkan oleh kelebihan putaran saat proses melepas beban yang mendadak. Sehingga menimbulkan daya kejut pada mesin. Oleh karenanya, bagian governor perlu dicek berkala.
Cara Mengatasi Kendala Genset 5000 Watt Agar Kinerjanya Tetap Optimal
Dari beberapa kendala sebelumnya, maka jika permasalahannya semakin fatal akan merugikan pengguna. Karena butuh uang dan tenaga untuk membenahi kerusakan – kerusakan yang terjadi.
Maka dari itu, ketika memutuskan menggunakan genset 5000 watt, pastikan Anda tahu bagaimana cara merawatnya. Sehingga paham betul cara mengatasi kendala yang sering terjadi pada mesin ini.
Operasikan Sesuai Buku Panduan
Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah memahami petunjuk penggunaan pada buku panduan. Dengan mengikuti aturan tersebut, mesin genset bisa dioperasikan sesuai spesifikasinya.
Langkah kecil ini sering disepelekan oleh beberapa orang. Padahal mampu meminimalisir dang menghindari kerusakan suatu saat nanti. Tentunya Anda lebih menghemat uang dibanding dikeluarkan untuk biaya perbaikan.
Panaskan Mesin Bertahap
Genset 5000 watt pasti perlu dipanaskan dengan bertahap. Sama seperti genset lainnya, sehingga kinerjanya bisa tetap optimal. Anda dapat memanasi mesin kurang lebih selama 5 – 10 menit.
Walau tidak selalu digunakan, tetapi pemanasan tersebut bertujuan agar sistem pelumasan oli dapat bekerja tepat. Dengan begitu tidak perlu khawatir terjadi kerusakan.
Periksa Bahan Bakar
Cara mengatasi permasalahan selanjutnya adalah dengan rajin memeriksa kondisi bahan bakarnya. Wajib memantau tangki, pompa, dan bagian lainnya agar tidak terjadi kebocoran.
Karena menggunakan bahan bakar, maka Anda juga perlu meletakkan genset 5000 watt pada tempat terbuka agar genset tidak mudah panas serta tidak mengganggu pernapasan maupun kesehatan manusia.
Letakkan pada Sirkulasi Udara Baik
Karena menghasilkan gas buangan, maka perlu diletakkan pada sirkulasi udara yang baik. Hal ini dapat membantu mesin agar tetap pada suhu normal dan memiliki kinerja optimal.
Rajin Mengganti Suku Cadang
Apabila sudah digunakan dalam waktu cukup lama sampai menimbulkan keausan, maka perlu diganti sperpartnya. Misalnya bagian filter oli, filter udara, oli mesin, radiator, dan tempat lain yang membutuhkan pembaruan.
Pastikan Mesin Selalu Bersih
Selain beberapa cara sebelumnya, menjaga kebersihan dari mesin ini adalah kewajiban. Bersihkan debu, minyak, atau kotoran lain yang sering menempel pada mesin secara berkala agar tetap bekerja prima.
Mengatasi kendala mesin genset memang susah – susah gampang. Oleh karenanya sebelum membeli, pastikan Anda memiliki kemauan untuk merawat genset 5000 watt agar tidak menemukan kendala seperti yang dijelaskan sebelumnya.
Comments