
Dengan berkembangnya zaman, itu juga berdampak pada banyak kegiatan yang semakin praktis saja. Ini bisa terjadi karena banyak pekerjaan dapat dilakukan dengan melakukan alat otomatis yang bisa digerakan oleh mesin. Selain di supply dari bahan bakar, beberapa alat pun juga ada yang sudah mengandalkan tenaga listrik dengan besaran tertentu. Jadi tanpa energi listrik, kehidupan manusia mungkin akan mengalami banyak kemunduran ataupun hambatan.
Listrik memang salah satu bentuk energi yang dapat dimanfaatkan oleh manusia untuk menjalankan berbagai macam alat -alat elektronik, yang mana jika ada gangguan bisa menyebabkan beberapa masalah. Oleh karena itu, maka penting sekali untuk mengetahui gangguan tersebut dengan mengetes besaran listrik tersebut dengan suatu alat. Tentu alat tersebut yang bisa diandalkan adalah alat pengetesan sirkuit.
Informasi Mengenai Alat Pengetesan Sirkuit yang Berguna Mendeteksi Gangguan Listrik
Apa Itu Alat Pengetesan Sirkuit?
Alat pengetesan sirkuit bisa juga dibilang sebagai alat yang bernama multitester. Dia adalah alat yang difungsikan untuk melakukan pengukuran pada arus listrik. Sedangkan berdasarkan jenisnya, multitester dibedakan menjadi dua yaitu ada multitester analog dan juga multitester digital. Sebenarnya alat pengetesan sirkuit itu masuk dalam perangkat elektronik yang berfungsi untuk mengukur besaran arus listrik, selain itu juga sering digunakan untuk menentukan resistansi atau nilai hambatan, atau hambatan serta gangguan listrik lainnya.
Dengan fungsi alat tester sirkuit tersebut yang sangat banyak dan bervariasi terhadap kelistrikan, maka tidak heran jika alat tersebut sangat penting dan banyak digunakan dalam berbagai kesempatan, terutama dalam bidang kelistrikan. Adapun salah satu kegunaan utama dari alat ini adalah untuk melihat uji kelayakan dari sebuah peralatan elektronik. Dimana fungsi tersebut yakni untuk mengetahui apakah alat tersebut masih dalam keadaan baik ataukah tidak dari gangguan listriknya.
Fungsi-Fungsi dari Alat Pengetesan Sirkuit
Alat pengetesan sirkuit bisa mendeteksi gangguan listrik, ini dikarenakan memang ia yang memiliki beberapa fungsi antara lain:
Berfungsi untuk mengetahui tingkat tegangan arus listrik AC dan DC pada suatu perangkat.
Dapat difungsikan untuk mengukur tingkat kekuatan arus yang ada pada tegangan listrik DC.
Sebuah alat yang memang juga berfungsi untuk mengetahui tingkat nilai hambatan yang ada pada sebuah resistor.
Alat pengetesan sirkuit juga bisa digunakan untuk mengetahui hubungan arus listrik, terutama untuk jenis hubungan arus singkat.
Alat ini juga bisa dimanfaatkan untuk melihat kondisi kapasitor elektrolit dan transistor.
Bisa digunakan untuk mengecek kondisi dioda, yakni bisa dioda led maupun dioda zener.
Bisa digunakan untuk mengukur HFE transistor pada tipe tertentu.
Selain itu, alat ini juga dapat digunakan untuk proses mengukur suhu dan lain sebagainya.
Cara Kerja Alat Pengetesan Sirkuit yang Bisa Mendeteksi Gangguan Listrik
Alat pengetesan sirkuit merupakan salah satu alat ukur yang mempunyai cara kerjanya tersendiri. Tepatnya pada bagian dalamnya terdapat sebuah komponen yang bernama kumparan. Nah kumparan tersebut sendiri adalah komponen yang terbuat dari bahan atau material tembaga. Adapun cara kerjanya untuk bisa deteksi gangguan listrik, yaitu:
Terlebih dahulu alat pengetesan listrik haruslah dialiri dengan arus listrik terlebih dahulu supaya ia dapat dioperasikan.
Setelah itu Anda harus perhatikan saat arus listrik mengalir pada alat tester tersebut, yakni memperhatikan sampai pada lilitan kumparan yang ada di dalamnya.
Ini akan terlihat secara otomatis saat jarum penunjuk akan bekerja dan dapat bergerak menuju skala tertentu berdasarkan jenis pengukuran yang dibutuhkan.
Alhasil nantinya bisa diketahui apakah ada gangguan listrik atau tidak.
Nah jadi itulah dari kami mengenai alat pengetesan sirkuit yang bisa deteksi gangguan listrik. Sekian artikel ini, semoga jadi manfaat dan penambah wawasan Anda semua. Untuk perkakas terbaik serta berkualitas, kami rekomendasikan perkakas Tenka. Mengenai perkakas Tenka, Anda bisa ketahui lebih lanjut dengan mengunjungi IndahJaya.com
Comentários