top of page

Selang Toyox Polyurethane: Keunggulan, Fungsi, dan Jenis yang Tersedia


Polyurethane atau bisa dikenal dan juga disebut dengan singkatan PU, merupakan bahan plastik dan salah satu kelas senyawa resin sintetis, berserat, atau elastomer yang termasuk dalam keluarga polimer organik yang dibuat melalui reaksi isosianat dengan senyawa bifungsional lainnya seperti glikol. Secara ilmiah, polyurethane terbuat dari dua komponen kimia utama, yakni polimer dan urethane.


Nah pada proses kimia, polimer bisa dihubungkan bersamaan oleh kelompok urethane, yakni dalam menciptakan solusi serbaguna yang dapat mengambil banyak bentuk, seperti salah satunya adalah selang. Di Toyox, ternyata ada banyak jenis selang, seperti salah satunya adalah selang dari polyurethane. Nah untuk mengenal selang dari Toyox yang terbuat dari polyurethane, maka Anda bisa simak artikel ini selengkapnya!


Mengenal Selang Toyox Polyurethane yang Sangat Unggul dan Banyak Fungsi

Selang dari Toyox berupa selang jenis polyurethane, tentunya adalah selang yang memang tahan panas, dan pastinya tidak akan meleleh saat digunakan pada beberapa fluida yang panas. Nah ketahanan panas tersebutlah yang bisa menjadikan selang tersebut adalah selang yang tepat atau solusi sempurna untuk elemen yang dapat memancarkan energi dalam jumlah besar tanpa khawatir meleleh karena terlalu panas.


Nah karena bahan dari polyurethane adalah bahan yang ideal untuk aplikasi kontrol getaran, maka jelas sekali bahwa selang Toyox polyurethane dapat meminimalkan kebisingan dan menahan berbagai macam beban yang dialirkan dalam selang tersebut. Kemudian selang Toyox polyurethane juga sangat memiliki ketahanan yang bahkan lebih baik dari bahan lain, yakni tahan abrasi yang luar biasa, hingga tahan terhadap benturan yang ada. Jadi penggunaannya efektif dimana saja dan kapan saja.


Tidak berhenti disitu saja, selang Toyox ini yang memang dapat menahan ketegangan dan kompresi, serta dapat berubah bentuk di bawah beban berat dan akan kembali ke bentuk aslinya setelah beban dihilangkan, merupakan selang yang memiliki harga terjangkau. Hal itu memang wajar, karena bahan polyurethane sering kali menjadi pilihan untuk suku cadang dan produksi berulang dengan volume tinggi, sehingga jarang memiliki harga yang mahal.


Beberapa Jenis Selang Toyox Polyurethane yang Tersedia untuk Anda

Berikut adalah beberapa jenis selang Toyox polyurethane yang tersedia untuk Anda semua:


HIT HOSE

  • Bahan utama: Resin poliuretan

  • Bahan penguat: Benang poliester

  • Diameter dalam: 6.5mm~10mm

  • Rentang suhu kerja: -20℃ ~60℃

HITRUN HOSE

  • Bahan utama: Resin poliuretan

  • Bahan penguat: Benang poliester

  • Diameter dalam: 6.3mm~13.7mm

  • Rentang suhu kerja: -20℃ ~60℃

TOPRUN HOSE

  • Bahan utama: Resin poliuretan

  • Bahan penguat: Benang poliester

  • Diameter dalam: 6.3mm~8.3mm

  • Rentang suhu kerja: -20℃ ~60℃

TOYOTOP-E100°C Hose

  • Bahan utama: Resin poliuretan khusus

  • Bahan penguat: Kawat baja keras

  • Diameter dalam: 32mm~76.2mm

  • Rentang suhu kerja: -5℃ ~100℃

TOYOAIR-E HOSE

  • Bahan utama: Resin poliuretan

  • Bahan penguat: Benang poliester

  • Diameter dalam: 6.2mm~8.5mm

  • Rentang suhu kerja: -20℃ ~60℃


Jadi itulah artikel dari kami yang membahas mengenai selang Toyox polyurethane, baik itu keunggulan, fungsi dan jenis-jenisnya yang tersedia untuk Anda. Sekian dari kami, semoga artikel ini jadi manfaat untuk Anda dan juga kepada semuanya. Nah bilamana Anda ingin memiliki selang atau mengganti selang lama Anda, maka rekomendasi kami yang terbaik dan berkualitas adalah selang Toyox. Mengenai selang Toyox, Anda bisa kunjungi IndahJaya.com untuk keterangan lebih lanjut.


Comments


bottom of page