top of page

Tips Merawat Pompa Celup 3 Phase Tahan Puluhan Tahun


Tips Merawan Pompa Celup 3 Phase Tahan Puluhan Tahun

Pompa celup 3 phase semakin banyak digunakan saat ini mengingat fungsinya yang begitu banyak serta cocok digunakan untuk beragam kebutuhan. Pompa terbaik ini bahkan banyak juga dipakai untuk kebutuhan industry, karena mampu memberikan tekanan air yang kencang.


Pompa terbaik ini juga tidak membutuhkan banyak listrik, sehingga cocok juga digunakan di area yang akses saluran listriknya kurang memadai. Sebagaimana pompa air pada umumnya, tentu pompa ini tugas utamanya adalah menghadirkan air bersih dari bawah tanah.


Tipe 3 phase diklaim juga menjadi pompa terbaik, karena fitur-fiturnya juga sangat unggul. Pompa celup 3 phase bisa juga dipakai untuk kebutuhan rumah tangga, terutama ketika ingin memanfaatkan sumur bor. Pompa air ini memastikan kebutuhan air di rumah Anda selalu terpenuhi.


Pompa yang memiliki kualitas tinggi sangat menguntungkan ketika digunakan karena bisa bertahan selama bertahun-tahun, serta tidak perlu menerapkan perawatan ekstra. Harganya juga relative murah, apa lagi mengingat daya tahannya yang kokoh, sehingga bisa digunakan untuk waktu lama.


Tips Merawat Pompa celup 3 phase Secara Benar


Untuk memastikan ketahanan pompa celup ini bertahan lama, perawatan secara tepat perlu dilakukan. Walaupun diklaim pompa tersebut sangat kokoh dan kuat, tetap saja perawatan maksimal perlu diterapkan. Pompa ini akan bertahan lama ketika perawatannya tepat.


Salah dalam perawatan atau lalai merawatnya merupakan penyebab utama pompa menjadi rusak. Berikut ini hal – hal yang harus Anda perhatikan saat melakukan perawatan terhadap pompa celup tersebut.


1. Pastikan Bagian Kelistrikan Pompa Terbebas dari Air


Bagian kelistrikan pompa air merupakan salah satu bagian yang harus Anda perhatikan. Usahakan agar bagian ini terhindar dari percikan air atau genangan air, untuk mencegah korslet listrik. Untuk itu lebih baik pilih pompa celup 3 phase karena kualitasnya lebih terjamin.


Pompa celup ini biasanya menyediakan perlindungan ekstra, sehingga air tidak mudah masuk ke bagian kelistrikan pompa. Sebaiknya bagian penutup ruang kelistrikan tersebut jangan dibuka-buka, agar tetap efektif melindungi pompa.


2. Bersihkan Pompa Minimal 1 Tahun Sekali


Usahakan juga untuk membersihkan seluruh komponen pompa tersebut 1 tahun sekali, untuk memastikan tidak ada kerusakan. Jika pompa terlalu sering dipakai, bisa saja ada komponen yang sudah perlu dibersihkan atau perlu diganti.


pompa celup 3 phase memang dirancang untuk bertahan selama puluhan tahun, meski demikian, tetap saja pemeriksaan berkala di butuhkan. Beberapa komponennya mungkin perlu dilumuri oli, sehingga kinerjanya semakin maksimal.


3. Pastikan Bagian Tusen Klep Berfungsi Maksimal


Bagian tusen klep juga menjadi salah satu komponen pada pompa yang harus diperhatikan. Bagian ini fungs utamanya adalah mencegah air yang sudah dipompa kembali ke dalam mesin. Jika bagian ini longgar, bisa saja air yang dikeluarkan dari pipa jumlahnya tidak maksimal.


Jadi ketika Anda melakukan pemeriksaan terhadap pompa celup 3 phase tersebut, pastikan bahwa bagian tusen klep ini terpasang dengan baik, serta masih berfungsi normal. Jika bagian ini mengalami masalah, akan membuat pompa celup cepat rusak nantinya.


4. Pastikan Termostat Masih Berfungsi Normal


Termostat juga menjadi salah satu komponen pada pompa celup yang harus dipastikan selalu bekerja secara maksimal. Fungsi utama bagian ini adalah untuk mematikan mesin pompa secara otomatis ketika mengalami over head atau panas berlebih.


Bagian ini yang dapat mencegah mesin pompa terbakar, atau mengalami kerusakan lebih parah. Jadi harus diperhatikan sesering mungkin.


Sebenarnya jika pemakaian pompa celup tersebut dilakukan secara normal, fungsinya pasti semakin maksimal. Pompa celup 3 phase daya tahannya sangat baik, terutama jika dirawat secara benar.

Comments


bottom of page