top of page

Pengertian Tehnik Beam Crane dan Fungsinya yang Wajib Anda Ketahui



Tentunya tidak mungkin pekerja manusia dapat mengangkat beban berat yang mencapai berat hingga ton-tonan, oleh karena itu dibutuhkan alat bantu seperti yang namanya Crane. Nah Crane sendiri tidak hanya ada 1 jenis, melainkan ada banyak jenis Crane yang tersebar luas di dunia saat ini, dimana salah satunya yang populer dan sering digunakan adalah Beam Crane.


Nah pada kesempatan kali ini melalui artikel ini, kami akan memberikan kalian pemahaman tentang Beam Crane dan juga tekniknya, tidak hanya itu saja ada juga fungsi dari Beam Crane yang perlu anda ketahui. Maka dari itu, anda bisa langsung ketahui itu semua dengan menyimak artikel ini selengkapnya!

Apa itu Beam Crane yang Perlu Anda Ketahui dan Juga Teknik dan Fungsinya

Beam Crane adalah salah satu jenis Crane yang cukup populer digunakan sebagai pengangkut alat berat. Namun sebenarnya Beam Crane sendiri lebih dikenal sebagai Wall Running Crane, tetapi yang posisinya diatas. Jadi Beam Crane adalah Crane yang biasanya terletak pada bagian atas, dimana tumpuannya adalah pinggir kanan dan kiri tembok pada samping Crane tersebut. Biasanya penggunaan jenis Crane ini sering digunakan pada pabrik besar atau industri besar, yang mana bertujuan untuk menghemat tempat karena lokasinya yang berada menggantung.


Beam Crane sendiri terkenal memiliki rangkaian Hoist Crane yang menggunakan rail atau landasan pada dindingnya, itu karena tumpuannya ada pada dinding. Nah Wall Running atau Beam Crane hampir sama dengan Overhead Crane, tetapi terdapat perbedaan pada railnya. Jika pada Overhead Crane memiliki runway beam pada kedua sisi, maka Beam Crane hanya memiliki satu pada salah satu sisinya. Lalu perlu anda ketahui, Beam Crane sendiri memiliki ciri khas bentuk seperti huruf “L” terbalik dengan runway Beam yang menempel pada dinding.


Lebih jelasnya pada runway Crane tersebut, Beam Crane memiliki teknik lifting yang notabene cukup sama dengan Crane pada umumnya, tetapi memiliki pola pemindahan yang tidak bisa secara menyilang, hanya berupa teknik lurus samping, atas dan bawah. Selain itu, pada Beam Crane sendiri biasanya tidak memiliki satu Crane saja, karena memang Beam Crane sendiri bisa anda lebihkan 1 sampai 2 Crane, tergantung dari posisi serta berat maksimal pada Crane dan tumpuannya.


Jadi itulah pengertian lengkap tentang Beam Crane, beserta juga teknik dan fungsi yang perlu anda ketahui. Dengan mengetahui pembahasan kami diatas, pastinya akan membuat anda semakin tertarik untuk memiliki Crane. Nah jika memang demikian, maka kami rekomendasikan kepada anda Elephant Hoist and Crane, dimana produk tersebut adalah produk berkualitas dan terpercaya. Mengenai Elephant Hoist and Crane, maka anda bisa kunjungi IndahJaya.com untuk keterangan lebih lanjut.


Sekian sudah artikel bermanfaat pada kali ini, dimana tentunya sangat bermanfaat bagi anda dalam memahami Beam Crane dan sebagainya. Artikel bermanfaat ini bisa semakin bermanfaat dan berguna apabila anda share kepada yang lainnya, oleh karena itu maka jangan lupa bagikan artikel ini melalui media yang ada dan tersedia.

Comments


bottom of page